MTs Negeri 9 Sleman Gandeng Puskesmas Depok 1 Bagikan Kacamata Gratis

Sleman (MTS Negeri 9 Sleman)- Sebagai puncak peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN)  ke-59, Dinas Kesehatan kabupaten Sleman menyelenggarakan Gebyar Husada yang di gelar di The Rich Jogja Hotel dengan mengusung tema Transformasi Kesehatan Sleman untuk Indonesia Maju. Salah satu rangkaian pelaksanaan HKN tersebut, Dinas Kesehatan Kabupaten Sleman melalui wilayahnya masing-masing mengadakan baksos pemeriksaan mata dan pembagian kacamata gratis dengan sasaran 200 anak sekolah di Maguwoharjo. Oleh sebab itu pada hari Sabtu tanggal 18 November 2023 silam, sebanyak 11 siswa MTsN 9 Sleman mendapat undangan untuk mengikuti pemeriksaan mata oleh dokter spesialis mata di Kelurahan Maguwoharjo pada pukul 08.00 WIB melalui Puskesmas Depok 1 dengan menempati halaman Kelurahan Maguwoharjo.

Setelah melewati proses pemeriksaan dan lain-lain, Puskesmas Depok 1 menyerahkan 11 kacamata gratis bagi siswa MTsN 9 Sleman yang langsung di terima oleh salah satu pengelola UKS MTsN 9 Sleman yakni Irmayanti pada hari Senin tanggal 29 Januari 2024 lalu. Akhirnya, impian 11 siswa untuk mendapatkan kacamata terwujud sudah. Diantara 11 siswa yang mendapat bantuan kacamata adalah Hafidz Wahyu Pratama siswa kelas VIIA, Annida Sofia siswi kelas VIIB, Fera Syania Putri siswi kelas VIID, Ashri Laila siswi kelas VIID, Viorenza Jocelin siswi kelas VIID, Denisa Saqina Al-Maghfira VIIIA, Azkhalita Alya Lintangsari siswi kelas VIIIA, Gladis Mayang siswi kelas VIIA, Hauzan Abiyasa siswa kelas IXA, Stiven Hanum siswa kelas IXA, dan Yasmin Syahla siswi kelas IXB.

Penyerahan kacamata dilakukan pada hari Senin (5/2/2024) selesai upacara bendera di halaman madrasah oleh Susilo Wardoyo selaku koordinator UKS kepada 11 siswa MTsN 9 Sleman. “Anak-anak, jika ada keluhan atau merasa tidak nyaman dengan kacamatanya, silakan disampaikan kepada tim UKS MTsN 9 Sleman,” pesannya. Raut bahagia dan senyum indah siswa terlihat jelas. Ditemui di tempat terpisah, Kepala MTsN 9 Sleman yakni Siti Juwariyah mengungkapkan rasa bahagianya karena dengan bantuan kacamata tersebut dapat membantu penglihatan anak-anak terutama saat belajar. “Kami mengucapkan terima kasih kepada Puskesmas Depok 1, bantuan kacamata ini tentu sangat bermanfaat dan memudahkan siswa belajar,” jelasnya. (IM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *