Kepala MTsN 9 Sleman Tekankan Disiplin dan Etika dalam Pembinaan Guru dan Pegawai

Sleman—Dalam upaya meningkatkan kualitas kinerja dan menjaga profesionalisme, Kepala MTsN 9 Sleman, Siti Juwariyah, S.Pd., M.Si., M.S.I., mengadakan pembinaan bagi seluruh guru dan pegawai pada Jumat, 14 Februari 2025. Kegiatan yang berlangsung di ruang multimedia MTsN 9 Sleman ini dihadiri oleh seluruh tenaga pendidik dan kependidikan.

Dalam arahannya, Siti Juwariyah menekankan pentingnya kedisiplinan serta etika dalam menjalankan tugas sehari-hari. Ia mengingatkan bahwa sebagai pendidik, guru dan pegawai harus mampu menjadi teladan bagi peserta didik, baik dalam aspek kedisiplinan maupun sikap profesionalisme.

“Kedisiplinan adalah kunci dalam menciptakan lingkungan belajar yang kondusif. Selain itu, etika dan batas-batas kesopanan harus selalu dijaga agar nama baik madrasah tetap terpelihara dan terhindar dari hal-hal yang dapat mencoreng citra institusi,” tegasnya.

Pembinaan ini diharapkan dapat semakin memperkuat komitmen seluruh guru dan pegawai dalam menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab serta menjaga integritas sebagai bagian dari MTsN 9 Sleman.(el)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *